SIGI, MERCUSUAR – Sebanyak 4 orang pejabat eselon II di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi mengikuti Pendidikan dan Pelatihan Kepemimpinan (Diklat Pim) II atau Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) tingkat II Angkatan I tahun 2024.
Keempat pejabat tersebut adalah Kepala Dinas (Kadis) Pemberdayaan dan Masyarakat Desa (PMD), Moh. Ambar, Kadis Ketenagakerjaan dan Transmigrasi, Febrianto Borman, Kadis Sosial, Ariyanto dan Kepala Badan Pendapatan, Roland Franklin.
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Sigi, Syafrudin kepada wartawan Mercusuar, Senin (19/2/2024) mengatakan, dua orang pejabat yakni Kadis PMD dan Kadis Ketenagakerjaan dan Transmigrasi mengikuti Diklat di Kantor Lembaga Administrasi Negara (LAN) Pejompongan. Sementara dua pejabat lainnya di Kantor Kemendagri Kalibata.
“Diklat kepemimpinan ini bertujuan untuk memberikan wawasan, pengetahuan, keahlian, keterampilan, sikap dan perilaku dalam bidang kepemimpinan aparatur, sehingga mencapai persyaratan kompetensi dalam jenjang jabatan struktural tertentu,” terang Syafrudin.
Pelaksanaan PKN tingkat II angkatan I tahun 2024 tersebut, ungkapnya, bersifat blended learning, yaitu metode pembelajaran dilakukan dengan memadukan jalur pelatihan klasikal dengan jalur pelatihan nonklasikal.
Selama pembelajaran klasikal, peserta diwajibkan menginap di asrama ASN Corporate University. Pelatihan tersebut dilaksanakan selama kurang lebih 4 bulan mulai tanggal 19 Februari 2024 hingga 11 Juli 2024. AJI