Fahri Ali Juara Lomba Pidato

Fahri Ali - Copy (4)

TONDO, MERCUSUAR  –  Fahri Ali tampil sebagai juara lomba pidato  dalam Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Tingkat Kota Palu yang digelar di SD Madani Palu, Kamis (28/3/2019). Murid SD Negeri Poboya ini menyisihkan dua saingannya yakni Zaenab Syafwatu Robbiah dan Raditya Pratama.

Dari hasil dewan juri yang terdiri dari Dra.H Masamah Amin Syam,M.Pd,  Syamsuddin S.S,M.Si dan Suparni,S.Pd,M.Pd ini, Fahri Ali meraih poin tertinggi yakni 281. Sedangkan saingannya Zaenab yang meraih juara kedua dengan nilai 278  dan Raditya Pratama sebagai juara ketiga dengan nilai 268. Kemenangan Fahri Ali ditentukan selain karena menguasai naskah pidato juga penampilannya yang ciamik.

Ketua Dewan Juri, H Masamah Amin Syam menyampaikan dalam lomba pidato, aspek penilaian selain dilihat dari ekspresi,mimik dan gerak juga dari lafal/intonasi, teknik vokal, isi pidato serta durasi waktu yang diberikan.

‘’Jadi kami sudah melakukan penilaian sesuai aspek tersebut. Kami juga mengikuti aturan tata tertib yang telah disepakati saat technical meeting yang digelar beberapa waktu lalu,’’tandasnya.

Wakil Dekan III Fakultas Sastra Unisa ini menambahkan kalau peserta yang tampil kali ini memiliki kemampuan yang cukup bagus. Hanya saja memang ada yang punya nilai lebih baik. Adapun yang belum berhasil, ia meminta peserta tidak kecewa atau kecil hati melainkan harus tetap semangat. Bisa jadi, kata dia, di lomba berikutnya bisa meraih hasil atau prestasi yang lebih baik.

Sementara itu, Fahri Ali mengaku senang bisa menjadi yang terbaik dalam lomba kali ini. Prestasi yang diraih kali akan menjadi pelecut semangatnya untuk terus meningkatkan bakat yang dimilikinya. Siswa Kelas IV SD Negeri Poboya ini juga berusaha untuk memberikan yang terbaik tidak hanya ke sekolahnya tapi juga daerahnya untuk level yang lebih tinggi. IKI

Pos terkait