FKIP Untad Laksanakan Pentas Seni GE

IMG-20191015-WA0007

PALU, MERCUSUAR – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Tadulako (Untad) melaksanakan pentas seni, Minggu (13/10/2019), bertempat di Ruang Senat FKIP Untad. Pentas seni bertajuk Bela Negara ini, merupakan rangkaian dari program hibah General Education (GE) dari Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan pada Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti).
Panitia kegiatan, Faidhul Inayah, S.Pd., M.Sn, Senin (14/10/2019) menjelaskan, pentas seni dan budaya ini merupakan kegiatan pelestarian melalui unjuk bakat seni budaya, untuk memacu sportifitas dan sensitifitas, antara rasa dan pikiran, yang terkandung dalam kesenian dan kebudayaan. Pentas seni ini kata dia, dilaksanakan dengan maksud mengenalkan kembali seni dan budaya daerah, khususnya kesenian yang berkembang di Sulawesi Tengah (Sulteng), sebagai bentuk bela negara.
“Pertunjukan seni budaya mengingatkan kembali mahasiswa, tentang kesenian dan kebudayaan warisan nenek moyang, di tengah era digitalisasi yang semakin menyudutkan keberadaan seni budaya lokal,” ujarnya.
Pertunjukan seni ini diikuti oleh program studi di lingkup FKIP Untad, dengan menampilkan kesenian tari, puisi serta pertunjukan musik. Keberadaan acara ini kata Faidhul Inayah, menunjukkan masih banyaknya kaum muda yang peduli terhadap warisan leluhur, dan menambah kecintaan mahasiswa terhadap budaya yang berkembang di Sulteng.
Kedepannya kata dia, acara ini diharapkan dapat menunjukkan lebih banyak lagi pertunjukan seni budaya, baik dalam bidang musik, tari, teater dan sastra, bukan hanya yang berasal dari Sulteng, melainkan dari berbagai daerah di Indonesia, sebagai bentuk bela negara. JEF/*

Pos terkait