Garuda Yaksa Siap Jadi Pesaing di Liga 3

Skuad Lengkap Garuda Yaksa bersama Ketua Klub, Mohammad Yasin beserta ibu. FOTO: IST

PALU, MERCUSUAR – Kompetisi Liga 3  Asprov yang akan dilaksanakan di  lapangan SPN Labuan Panimba Kecamatan Labuan Kabupaten Donggala akan diikuti  beberapa klub  debutan. Salah satunya PS Garuda Yaksa asal Desa Enu Kecamatan Sindue Kabupaten Donggala.

Klub milik Mohammad Yasin, wakil bupati terpilih Kabupaten Donggala  periode  2018 -2023 ini  akan menjadi pesaing bagi tim lainnya di grup A yang dihuni Persido Donggala, Persipar Parigi , Bandar Sulteng, Tisswan Labuan, Kramat Jaya Lasoani, Samudera Pantoloan, Galara Utama dan Persigi yang sudah memastikan ambil bagian.

Berdirinya Garuda Yaksa pada 24 April 2017 menurut Mohammad Yasin  dengan tujuan sebagai wadah latihan sepakbola serta sebagai wahana rekreasi olahraga bagi anak -anak   di Desa Enu dan Kecamatan Sindue pada umumnya hingga diharapkan pemain  dapat terampil bermain sepakbola.

Disamping itu, kata dia untuk mengurangi  tekanan – tekanan  mental anak-anak maupun pemuda anak yang melakukan hal –hal yang negative seperti menggunakan narkoba dan miras yang bisa membunuh karir Sepakbola mereka.

“Membina bakat, menjalin persaudaraan, dan meraih prestasi yang gemilang adalah  tujuan utama dari berdirinya klub Garuda Yaksa selain membangun mentalitas,dan moralitas pemain. Membina bakat dan kemampuan pemain dalam sepakbola hingga dapat   memperoleh manfaat yang kami harapkan. Saya kira itu yang sangat penting,” ujar Yasin kepada Mercusuar.

“Saya juga berharap penerapan metode pelatihan sepakbola yang baik, termasuk menerapkan managemen klub yang transparan dan profesional  menjadi harapan kami. Meningkatkan prestasi di tingkat daerah, provinsi, hingga nasional pastilah akan mengarah kesana . tapi  saat ini saya berharap klub ini sebagai tempat pembinaan bakat sepakbola anak-anak maupun remaja dulu. Dan jika (Garuda Yaksa)  ini akan berkembang bukan tidak mungkin  level tertinggi Sepakbola Indonesia bisa kita ikuti ,” tutupnya.  CLG

Pos terkait