Hidayat Hadiri Halal Bihalal K3S

halal bihalal - Copy

TANAMODINDI, MERCUSUAR – Wali Kota Palu, Drs. Hidayat, M.Si didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Palu,  Ansyar Sutiadi menghadiri halal bihalal yang digelar UPT Disdikbud Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Pengawas dan guru di wilayah 3 kecamatan Palu Selatan – Tatanga, bertempat di Aula Koperasi Simpatik, Kamis (20/6/2019).

Dalam sambutannya, Hidayat menyampaikan bahwa halal bihalal merupakan tradisi umat Islam di Indonesia untuk merajut kebersamaan dan persatuan yang notabene itu tradisi dan karakteristik masyarakat Kaili.

Ia mengatakan, halal bihalal sebagai sarana untuk bersilaturahmi, membangun nilai-nilai budaya kekeluargaan, kegotong-royongan dan toleransi sesuai dengan tema pembangunan Pemerintah kota Palu periode 2016-2021 yaitu “Palu Kota Jasa Berbudaya dan Beradat Dilandasi Iman dan Taqwa.”

Lebih lanjut, kata Hidayat bahwa program penambahan jam pelajaran agama di SD dan SMP atau “Palu Kana Mapande” terinspirasi dari Habib Idrus bin Salim Aljufri atau Guru Tua. Dimana saat itu, anak-anak di Kota Palu menimba ilmu agama Islam khususnya baca tulis Alquran bersama Guru Tua di sore harinya.

Kegiatan itu mengangkat tema “Jadikanlah Momentum Halal bi Halal sebagai Sarana untuk Saling Memaafkan Memerkokoh Hubungan Silaturahim dan Kebersamaan.”

Adapun pembawa hikmah halal bihalal 1440 Hijriah kali ini yaitu Ustad Husen Habibu yang merupakan salah satu Da’i Kondang di Kota Palu.ABS

Pos terkait