BULURI, MERCUSUAR – Wali Kota Palu, Hidayat, bersama Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), Longki Djanggola, meninjau obyek wisata Bukit Salena, Jumat (21/9/2018). Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota Palu menyampaikan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya, atas kesediaan gubernur, untuk hadir dan mengunjungi langsung Bukit Salena Nomoni, yang direncanakan dalam waktu dekat akan dijadikan salah satu destinasi unggulan wisata di Kota Palu.
Di dalam lokasi destinasi wisata tersebut, terdapat arena paralayang, sepeda Downhill, serta flying fox, sepanjang kurang lebih 2,5 km dan beberapa hal lainnya.
Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota Palu juga menyampaikan permohonan dukungan kepada gubernur, dalam pembangunan infrastruktur, berupa jembatan serta dukungan pembenahan kawasan pemukiman masyarakat setempat, di mana hal tersebut juga memiliki peranan penting, dalam mendukung terwujudnya kawasan eco tourism di daerah Salena.
Hal tersebut tentu saja bertujuan dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kota Palu, khususnya masyarakat yang bermukim di wilayah Bukit Salena Nomoni. Lebih jauh, Wali Kota Palu juga menyampaikan, saat ini Kota Palu sedang marak-maraknya berupaya membangun usaha sektor jasanya.
Hal tersebut tentu saja sejalan dengan visi Pemerintah Kota Palu, yaitu Palu Kota Jasa, Berbudaya dan Beradat Dilandasi Iman dan Taqwa.
Gubernur Sulteng, Longki Djanggola, menyambut baik langkah dan upaya Wali Kota Palu dalam mengembangkan sektor jasa pariwisatanya, di Bukit Salena Nomoni. Gubernur menekankan agar Pemerintah Kota Palu segera memulai merancang rencana kerja Dinas Pariwisata nya, dengan melibatkan Dinas Pariwisata Provinsi Sulteng, sehingga di waktu mendatang, dalam pelaksanaannya dapat seiring sejalan.
Hal ini tentu saja tidak terlepas dari status Kota Palu, yang merupakan ibu kota provinsi dan sekaligus sebagai pusat pemerintahan Provinsi Sulteng.
Di sela-sela kunjungan tersebut, Gubernur bersama Wali Kota Palu bersama rombongan, menyaksikan secara langsung aksi para atlet paralayang Sulteng, melakukan aksi mengelilingi kawasan Bukit Salena. Pada kesempatan tersebut terdapat hal yang menarik, di mana dari beberapa atlit yang melakukan aksi terbang saat itu, terdapat putra asli Salena, yang saat ini telah tergabung sebagai atlit paralayang Sulteng. JEF/*