Jepang Bantu Pelatihan Siswa SMK/SMA Palu

jepang bantu

TANAMODINDI, MERCUSUAR- Walikota Palu, Hidayat menerima kunjungan silaturahmi utusan khusus pemerintah Jepang, Mr.Mishijima Sensei dan Mr.Tamura Sensei, serta ikut mendampingi Kepala Bappeda Kota Palu, Drs Arfan MSi.

Dalam kunjungan utusan khusus Pemerintah Jepang, selain memberikan bantuan sembako dan logistic kepada korban bencana,  juga menyelenggarakan pelatihan khusus bagi lulusan SMA dan SMK untuk mengikuti pelatihan atau magang negara Jepang.

Kabag Humas dan protokol Setda Palu,Yohan, Kamis (7/2/2019) mengatakan, pada pertemuan itu, Wali Kota Palu menyampaikan apresiasi atas kepedulian pemerintah Jepang, untuk peduli serta membantu masyarakat Kota Palu, khusunya warga yang terdampak bencana langsung, sehingga diharapkan bantuan tersebut dapat lebih bermanfaat bagi korban bencana.

Selain pelatihan pemagangan siswa SMA dan SMK Kota Palu di Jepang, bersama lembaga JICA, juga akan membantu pelatihan UMKM dan pemberian bantuan alat kerja, bukna hanya itu saja JICA telah melakukan penelitian di beberapa lokasi di Kota Palu. ABS

Pos terkait