PALU, MERCUSUAR – Terhitung Senin (9/4/2018), Dr.H.Rusman Langke,M.Pd resmi menjabat Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Sulteng. Lelaki yang baru saja berulang tahun ke 57 pada 3 April lalu ini sebelumnya adalah Kakanwil Kemenag Gorontalo. Karena merupakan provinsi tetangga, Rusman diyakini tidak akan sulit beradaptasi dengan tempat tugasnya yang baru, baik secara kultural maupun tempat tinggal.
Dilansir dari simpeg Kemenag, Rusman yang berpangkat Pembina Utama Muda golongan IV/c ini telah memiliki masa kerja selama 29 tahun sebagai pegawai negeri sipil. Pendidikan terakhirnya sebagai doktor ia peroleh tahun 2015 dari Universitas Negeri Jakarta dalam ilmu manajemen. Ia terhitung pensiun pada 1 Mei 2021.
Sementara itu, Kakanwil Kemenag Sulteng sebelumnya, Drs. H. Abdullah Latopada, M.Pdi juga dimutasi ke provinsi tetangga. Ia dipercaya Menteri Agama menjadi Kepala Biro Administrasi, Umum, Akademik, dan Kemahasiswaan (AUAK) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Sultan Qoimuddin Kendari, Sulawesi Tenggara. Tanda-tanda ia akan menjalani mutasi terendus sejak Jumat (6/4/2018) lalu. Dikonfirmasi melalui percakapan whats app pada Senin kemarin, Abdullah pun membenarkan tempat tugasnya yang baru.
Lelaki kelahiran Dolo, 10 Oktober 1960 ini telah mengabdi sebagai Aparatur Sipil Negara selama lebih dari 27 tahun dengan pangkat saat ini Pembina Utama Muda (IV/c). Sebelum menjabat Kakanwil Kemenag Sulteng per Juni 2016, Abdullah merupakan Kakanwil Kemenag Maluku Utara.
Selama menjabat Kakanwil, ia tercatat beberapa kali merotasi kabinetnya. Pada 14 September 2016, ia melantik pejabat eselon IV. Berikutnya pada 18 November 2016, ia melakukan rotasi sembilan pejabat eselon III di jajarannya, di antaranya para Kepala Kantor Kemenag di kabupaten. Lalu pada 9 Februari 2018 ia melantik 15 pejabat eselon III, dua di antaranya promosi dari eselon IV. Berikutnya pada 23 Februari Abdullah Latopada mengambil sumpah jabatan pengawas dan fungsional, termasuk kepala sekolah, di lingkungan Kanwil Kemenag Sulteng. DAR