LOLU SELATAN, MERCUSUAR – Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Sulawesi Tengah, menyambangi Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIA Palu, Kelurahan Lolu Selatan. Kunjungan Kakanwil Kemenkumham, bertujuan untuk memastikan perawatan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) selama pandemi Covid-19, Sabtu (9/5/2020).
Kepala Kanwil Kemenkumham Sulteng, Lilik Sujandi mengatakan, kunjungan tersebut bertujuan untuk memastikan kesehatan WBP saat menghadapi pandemi Covid 19 serta menjalani puasa pada selama berada di dalam rutan.
“Alhamdulillah sampai saat ini WBP tidak ada yang terpapar ataupun mengalami gejala covid, ini juga merupakan bentuk manajemen penjagaan yang baik mulai dari pengawasan dan pengelolaan yang dilakukan jajaran pemasyarakatan untuk para WBP walaupun kondisinya didalam sangat padat,”katanya.
Dia menambahkan, selain itu, dalam kunjungan tersebut, pihaknya juga memastikan aspek-aspek protokol kesehatan seperti physical distancing yang terus diterapkan kepada WBP, baik saat mengantre untuk mengambil makanan yang tentunya dengan menjaga jarak.
Dia menjelaskan, langkah-langkah yang telah dilakukan Rutan Palu dalam perawatan WBP cukup baik, salah satunya dengan memastikan nutrisi makanan yang cukup, serta menambahkan vitamin untuk para WBP dan selama wabah Covid-19.
Dalam kunjungan itu, Kemenkumham didampingi Kepala Divisi (Kadiv) Pemasyarakatan, Sunar Agus dan Kepala Bidang Pembinaan, Bimbingan, Informasi dan Komunikasi, Darwis. NDy/*