TONDO, MERCUSUAR – Pengembangan Kantin Sehat SMAN 5 Palu telah mendapatkan apresiasi yang baik dari Pihak pihak Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Tondo mengenai kebersihan dan penataan kantinya. Pihak Puskesmas sangat kagum, karena pada saat kunjungan, kantin tersebut bebas dari sampah dan lalat.
Kantin sehat merupakan salah satu faktor penting yang harus ada di sekolah karena tempat makan para siswa selama di sekolah. selain itu kantin tersebut juga harus bisa menyediakan berbagai makanan sehat untuk para siswa agar bisa menjamin gizi para siswa selama mengikuti pembelajaran di sekolah.
“Kantin ini sudah mendapatkan pengakuan yang baik dari Puskesmas Tondo jadi mereka sudah melihat langsung penataan kantin dan kagum karena tidak ada lalat yang mengerumuni makanan di kantin tersebut,” kata Pembina Kantin Sehat SMAN 5 Palu,Hasri.
Pihaknya mengatakan dengan adanya kantin sehat, sekolah bisa mengontrol seluruh jenis makanan yang dijual. Sekolah hanya memberikan izin kepada kantin untuk menjual makanan sehat dan harus tetap menjaga kebersihan kantin tersebut.
“Kami berupaya untuk bisa menciptakan berbagai program di sekolah salah satunya kantin sehat yang harus tetap mendapatkan kontrol dari sekolah. sebab mereka tidak boleh sembarangan menjual berbagai makanan di lingkungan sekolah. Sekolah merupakan tempat dimana orang mengikuti berbagai pembelajaran yang membutuhkan nutrisi yang baik, jadi ketika mereka memakan makanan sehat maka seluruh siswa bisa berlajar dengan baik,”terangnya.
Pihaknya juga tidak luput memberikan sanksi yang kepada kantin yang kedapatan menjual makanan tidak sehat atau melakukan kesalahan lainnya, khususnya tidak menjaga kebersihan kantin masing-masing.UTM