Kapolda Serahkan Bantuan di Huntara Tondo

Kapolda Serahkan bantuan - Copy

TONDO, MERCUSUAR – Kapolda Sulteng, Irjen Pol Syafril Nursal menyerahkan bantuan sebanyak tiga ton beras bagi masyarakat yang tinggal di hunian sementara (Huntara) Kelurahan Tondo, Kecamatan Mantikulore, Rabu (27/5/2020). Bantuan ini diharapkan bisa meringankan beban masyarakat di huntara, khususnya pada saat pandemi Covid-19.

Penyerahan bantuan beras atau kegiatan sosial di lingkungan Polri, merupakan program yang digagas Kapolri sebagai tindak lanjut “Gerakan Bakti Sosial Polri Peduli Covid-19”. Terlebih masyarakat korban gempa, tsunami dan likuefaksi yang  masih tinggal huntara ditengah pandemi Covid-19. 

Ia menjelaskan pembagian atau penyaluran beras itu dilakukan sebagai bentuk keprihatinan Polri atas wabah Covid-19 yang sebagian besar melanda Indonesia, terlebih di wilayah Kota Palu. Sehingga, bantuan beras tersebut diharapkan dapat meringankan beban bagi yang terdampak.

“Tiga ton beras ini diberikan kepada 600 kepala keluarga, masing-masing keluarga akan mendapatkan 5 kg beras. Kegiatan penyaluran pembagian beras itu merupakan program Kapolri, Jenderal Polisi Drs Idham Azis, M.Si untuk meringankan beban masyarakat terdampak covid-19,”terang Syafril.

Kapolda juga mengingatkan kepada masyarakat untuk mematuhi imbauan pemerintah dan maklumat kapolri saat pandemi Covid-19. Selain itu, juga  mengikuti anjuran dari pemerintah agar tetap mengedepankan jaga jarak dan hindari kontak fisik. Mencuci tangan dengan menggunakan sabun, jaga kebersihan lingkungan, dan selalu memakai masker. IKI

Pos terkait