PALU, MERCUSUAR – Kapolres Palu, AKBP Riza Faisal terus menyampaikan pesan-pesan Keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukumnya. Hal ini dilakukan untuk meminimalisir adanya kecurangan adan gangguan kemtibmas saat pilkada digelar.
Menurut Kapolres, banyak upaya dilakukan untuk menyampaikan pesan kamtibmas. Salah satunya dengan melaksanakan salat jumat berjemaah dengan masyarakat. Selain ibadah juga jadi ajang silaturahmi.
“Polisi harus lebih dekat lagi dengan masyarakat. Sekalian kami memberikan sosialisasi tentang imbauan kamtibmas menjelang Pilkada tahun 2020 termasuk bertukar pikiran tentang masalah kamtibmas”, ungkap Riza.
Kapolres berharap , jika melihat adanya pelanggaran atau tindak pidana segara dilaporkan kepada Bhabinkamtibmas atau kantor polisi terdekat. Setiap laporan yang ada, akan ditindaklanjuti. IKI