Kapolsek Imbau Pedagang Hewan Tingkatkan Kewaspadaan

Kapolsek Palu Barat, AKP Rustang, saat menyambangi sejumlah pedagang hewan di Kelurahan Donggala Kodi, belum lama ini. Kapolsek mengingatkan para pedagang agar senatiasa meningkatkan kewaspadaan. FOTO: IST

DONGGALA KODI, MERCUSUAR – Kapolsek Palu Barat, AKP Rustang, sambangi pedagang ternak di Pasar Hewan Kelurahan Donggala Kodi, Kecamatan Palu Barat. Hal itu dilakukan, untuk mengimbau para pedagang hewan agar meningkatkan kewaspadaan, demi mencegah terjadinya tindak kejahatan pencurian ternak.

“Kami Imbau kepada para pedagang sapi maupun kambing yang berdagang di pasar hewan wilayah Palu Barat, agar selalu memperhatikan sistem keamanan yang memadai, utamanya kandang tempat ternak agar terhindar dari aksi pencurian ternak,” ujarnya, belum lama ini. 

Selain mencegah aksi pemcurian ternak, kata Rustang, kegiatan sambang ini juga mengantisipasi potensi terjadinya keributan atau pertikaian antar pedagang di pasar tersebut.

Kapolsek melanjutkan, meskipun pencurian ternak umumnya terjadi terhadap ternak-ternak yang berkeliaran, namun bukan berarti ternak yang dikandangkan tidak menjadi incaran para pelaku kejahatan.

“Untuk itu, saya ingatkan, kandang harus selalu dikunci ganda, karena biasanya saat pemilik lengah atau tidur pulas, maka kesempatan itu dimanfaatkan pelaku,” jelasnya.

Dia juga meminta kepada warga yang mengetahui ada gerak gerik mencurigakan, agar segera melapor ke Bhabinkamtibmas atau kantor polisi terdekat atau melalui call center Polsek Palu Barat di nomor Hp 0811-4385-843. AMR

Pos terkait