LOLU SELATAN, MERCUSUAR- Sarana perkantoran Pemerintah Kota Palu tak luput dari potensi penyebaran virus corona (covid-19). Sejumlah langkah pencegahan diterapkan untuk pencegahan penyebaran virus, apalagi sebagai tempat berkumpul masyarakat dan pegawai.
Terutamanya kantor layanan publik seperti kantor kelurahan se-Kota Palu, sejak Senin (16/3/2020) telah menyediakan air bersih dan sabun cair anti septik serta tisue untuk pegawai dan masyarakat yang hendak mengurus surat-surat di kantor kelurahan.
Seperti yang dilakukan Pemerintah Kelurahan Lolu Selatan, dalam upaya pencegahan penyebaran virus corona mengajak dan mengimbau seluruh pegawai kelurahan serta warga yang setiap berurusan, sebelum dilayani di loket diwajibkan untuk mencuci tangan dengan sabun untuk mencegah dan menghindari virus corona ( Covid-19), Kamis, (19/3/2020).
“Kantor kita setiap harinya didatangi warga sejak pagi sampai jam kerja berakhir, tentunya potensi penularan penyakit juga tinggi. Namun, kita tidak mungkin menutup pelayanan, yang kita bisa lakukan upaya pencegahan agar potensi penyebaran bisa ditekan,”ujar Lurah Lolu Utara, Sahdin.
Sebelumnya Asisten III Bidang Administrasi Umum Setda Kota Palu, Imran Lataha mengatakan, di tengah potensi penularan virus corona pascamuncul kasus Orang Dalam Pemantauan (ODP) virus corona, pelayanan publik di Pemkot Palu langsung meliburkan siswa selama dua pekan hingga 29 Maret 2020.
Salah satu upaya yang dilakukan diantaranya menyediakan hand sanitizer di tiap ruang kerja, di lokasi , meningkatkan kebersihan kantor, hingga pembuatan Posko Tanggap Darurat Coronavirus (Covid-19).
“Kita tidak punya alat deteksi suhu tubuh, biaya besar. Minimal kita himbau agar para PNS juga menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan,” lanjut Imran
Untuk penanganan, teknis oleh dinas masing-masing, perjalanan dinas bagi PNS di dalam negeri tetap diperbolehkan selama itu sesuai ketentuan, untuk perjalanan dinas luar negeri memang tidak ada. ABS