Komunitas Palapa Salurkan Bantuan dari Masyarakat Virginia

palapa

LAYANA, MERCUSUAR – Puluhan anak di Dusun Dupa, Kelurahan Layana Indah, Kecamatan Mantikulore, menerima bantuan buku bacaan dan mainan yang merupakan donasi dari masyarakat Virginia, salah satu Negara bagian di Amerika Serikat. Penyerahan bantuan tersebut dilakukan oleh founder Komunitas Palapa, Mustika, kepada pengawas Komunitas Palapa, Rosmina, di baruga Dusun Dupa, Minggu (29/9/2019).

Mustika menjelaskan, bantuan tersebut merupakan inisiasi dari masyarakat Virginia, Amerika Serikat, yang disalurkan melalui Komunitas Palapa. Bantuan ini sendiri diperuntukkan kepada anak-anak di Dusun Dupa, yang sebagian besar terdampak bencana gempa bumi dan tsunami 28 September 2018.

Selain karena terdampak bencana gempa bumi dan tsunami, wilayah Dusun Dupa juga merupakan wilayah binaan Komunitas Palapa, sejak sebelum bencana. Mustika, menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Virginia atas penyerahan bantuan tersebut

“Insya Allah buku ini dapat memberikan pengetahuan yang lebih banyak lagi, bagi anak-anak binaan Komunitas Palapa,” ujarnya. JEF

Pos terkait