Lebaran Mandura, Momen Reuni Masyarakat Kampung Baru

HLL - Copy

PALU, MERCUSUAR – Lebaran Mandura sebagai momen silaturahmi masyarakat di Kelurahan Baru, Kecamatan Palu Barat, kembali dilaksanakan, Selasa (11/6/2019). Pelaksanaan Lebaran Mandura ini, menandai berakhirnya puasa Syawal yang dilaksanakan pasca Hari Raya Idul Fitri 1440 H.

 

Momen Lebaran Mandura kali ini kembali dirangkaikan dengan pelaksanaan Kampung Baru Fair, yang memasuki tahun keempat pelaksanaannya. Mengawali rangkaian kegiatan tersebut, dilaksanakan pawai ta’aruf yang diikuti oleh Takmir Masjid Jami Kelurahan Baru bersama masyarakat setempat.

 

Dalam pawai ta’aruf ini, iring-iringan kendaraan berkonvoi berkeliling Kota Palu. Dalam iring-iringan tersebut, mereka juga mengarak gunungan Mandura yang telah disiapkan oleh masyarakat.

 

Gunungan Mandura ini terdiri dari kurang lebih 100 buah Mandura. Panitia sendiri menyiapkan sekitar 250 buah Mandura, termasuk empat buah Mandura berukuran jumbo.

 

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Palu, Andi Sumardi mengatakan, pihaknya mewakili Pemerintah Kota Palu, mengapresiasi pelaksanaan Lebaran Mandura ini, sebagai salah satu momen kebudayaan yang harus dilestarikan di Kota Palu. Pihaknya berharap, kegiatan ini dapat terlaksana dengan sukses.

 

Sementara itu, Lurah Baru, Yusran menjelaskan, momen Lebaran Mandura ini, merupakan rutinitas tahunan yang dilaksanakan di Kelurahan Baru sejak dahulu, pasca Hari Raya Idul Fitri, yang menandai berakhirnya puasa Syawal. Menurutnya, sejatinya momen Lebaran Mandura yang empat tahun belakangan dirangkaikan dengan Kampung Baru Fair ini, merupakan momen reuni sekaligus silaturahmi masyarakat Kelurahan Baru, terutama yang berada di perantauan.

 

Yusran juga menjelaskan, pelaksanaan Lebaran Mandura yang dirangkaikan dengan Kampung Baru Fair kali ini dilaksanakan secara sederhana, mengingat Kota Palu beberapa bulan yang lalu dilanda bencana gempa bumi, tsunami, dan likuifaksi. Untuk itu kata dia, pada momen Lebaran Mandura dan Kampung Baru Fair kali ini, panitia mengangkat tema Semangat Saling Menguatkan, Untuk Bangkit Pasca Bencana. JEF

 

 

Pos terkait