PALU, MERCUSUAR – Momen libur pasca Hari Raya Idul Fitri 1440 H, dimanfaatkan oleh sebagian masyarakat Kota Palu dan sekitarnya, untuk mengunjungi objek-objek wisata. Mereka memanfaatkan momen liburan untuk bersantai dan berkumpul bersama keluarga.
Pantauan Mercusuar, Sabtu (8/6/2019), di sejumlah objek wisata seperti di Pantai Tanjung Karang Donggala, terlihat ramai dipadati pengunjung dari berbagai wilayah. Para pengunjung menikmati keindahan pantai dan laut, sembari bersantai bersama keluarga.
Kepadatan juga terlihat di sejumlah lokasi pemandian, seperti di Millenium Waterpark, yang terletak di Kelurahan Lolu Selatan, Kecamatan Palu Timur. Pemandian ini dipadati oleh pengunjung dari berbagai wilayah dan ragam usia, mulai dari anak-anak hingga dewasa.
Nurdian (31), warga asal Kelurahan Baiya, Kecamatan Tawaeli, misalnya mengatakan, dirinya bersama keluarga memutuskan untuk mengunjungi pemandian tersebut, karena masih trauma pergi ke laut. Dirinya pergi ke lokasi pemandian tersebut bersama suami dan anaknya, untuk mengisi waktu liburan.
“Senin (10 Juni red.) nanti kan anak-anak sudah masuk sekolah lagi dan orang-orang sudah kembali masuk kerja. Jadi, mumpung masih libur, kita jalan-jalan kesini, kebetuln anak saya juga ingin mandi di kolam,” ujarnya.
Momen liburan pasca Hari Raya Idul Fitri ini juga dimanfaatkan oleh sejumlah masyarakat untuk mengisi liburan dengan berkemah di alam terbuka. Kawasan-kawasan perkemahan di alam terbuka seperti di areal sekitar Danau Tambing, juga ramai dipadati pengunjung. JEF