Lolu Selatan, Satgas Temukan Tumpukan Sampah Plastik 

LOLU SELATAN, MERCUSUAR – Satgas Pancasila bersama Koordinator Kecamatan Palu Timur dan Koordinator Kelurahan mendapati tumpukan sampah plastik beserta struk belanjaan dari sebuah toko  di  Soeprapto dan Jalan W Monginsidi pada Minggu (20/11/2022), kemudian petugas kelurahan menindaklanjuti temuan tumpukan sampah, dengan mengadukan ke dinas terkait. 

“Setelah dilakukan deteksi tumpukan sampah ada kita temukan bukti struk penjualan dan termasuk paket kiriman semua tulisan terarah dan tertuju satu pelaku usaha yang dari kelurahan Lolu Utara sesuai bukti yang ditemukan di TKP, dicurigai dan diduga yang membuang sampah tersebut sebuah toko di Jalan Gatot Subroto, maka kita laporkan permasalahan ini dan sudah ditindaklanjut langsung  Satgas Adipura Dinas Lingkungan Hidup,,” jelas Lurah Lolu Selatan, Sahdin. 

Temuan sampah yang dibuang oleh pelaku usaha ini sudah dilaporkan Satgas Adipura ke Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kota Palu, dan dia berharap agar pelaku usaha segera diberi tindakan, sehingga hal itu bisa menjadi efek jera. 

Sebelumnya, Wali Kota Palu Hadianto Rasyid arahkan lurah dan camat sekota Palu setiap pagi berkoordinasi dengan Dinas Lingkungan Hidup (DLH). Dia mengungkapkan, koordinasi dari tingkat lurah hingga Dinas lingkungan hidup berjalan sehingga persoalan kebersihan di Kota Palu bisa segera teratasi.


Hadianto mengatakan dalam mengatasi persoalan di Kota Palu khususnya tentang sampah butuh kerjasama dan koordinasi baik antara instansi terkait. ABS

Pos terkait