Lolu Selatan, Warga Jalan G. Silamolo Miliki MCK Baru

Lolu Selatan (1)-54c0dd7f

 

LOLU SELATAN, MERCUSUAR – Pemerintah Lolu Selatan Kecamatan Palu Timur bersama Puskesmas Birobuli resmi membuka penggunaan bangunan MCK tiga pintu, Jumat (26/11/ 2021).

Giat Satgas K5 Kelurahan Lolu Selatan ini bersama Tim Sanitasi Puskesmas Birobuli terlebih dahulu menggelar sosialisasi tentang dampak membuang kotoran  sembarangan, pasalnya sebelumnya masih banyak ditemukan warga yang buang hajat menggunakan bilik seadanya yang diarahkan ke selokan langsung, untuk itu dengan resminya gedung MCK ini harapkan mengubah kebiasaan warga di Jalan  Gunung Silamolo  Rt. 02 Rw.08 yang sebelum diresmikan Wali Kota Palu.

“MCK lama tersebut langsung kita angkat bersama warga dan menyingkirkanya, sebab tidak layak digunakan,”ujar Lurah Lolu Selatan, Sahdin.

Gedung MCK telah serahkan pemerintah untuk warga pengguna manfaat, hal ditandai dalam isi berita acara  penyerahan beberapa hal tentang menjaga  keamanan dan fasilitas bangunan serta kebersihan, yang akan diatur kelompok masyarakat sebagai fasilitas umum.

“Dulunya warga ini masih buang hajat di jamban darurat yang ada di Jalan Gunung Silamolo, sehingga langsung kita bongkar tadi agar tidak digunakan masyarakat membuang hajat lagi,”jelas Sahdin. ABS

Pos terkait