Mahasiswa Berperan Wujudkan Pemilu Berkualitas

TONDO, MERCUSUAR – Pemilihan Umum (Pemilu) yang diselenggarakan pada tahun 2024 mendatang disebut memiliki potensi memunculkan berbagai gejolak politik, termasuk yang bernilai negatif terhadap kehidupan masyarakat.

“Dalam sejarah, menjelang Pemilu tentunya akan terjadi pertarungan politik, hingga ada yang menghalalkan segala cara untuk menang,”sebut aktivis mahasiswa dari Universitas Tadulako (Untad), Moh. Fadel, Rabu (2/11/2022).

Menurutnya, ada beberapa tantangan yang dihadapi masyarakat menjelang Pemilu 2024 mendatang, yakni isu SARA, sebaran berita bohong (hoaks) dan politik uang.

“Untuk memilimalisir agar tidak terjadi, mahasiswa harus mengambil peran untuk memberantas tiga hal tersebut. Karena mahasiswa adalah kelompok intelektual yang memiliki tanggung jawab, biasanya kita sebut sebagai Agent of Change, Iron Stock, Moral Force, dan Agent of Social Control,” tegasnya.

Dituturkan Fadel, sejarah mahasiswa Indonesia dalam mewujudkan kualitas Pemilu ataupun kualitas demokrasi sudah tidak diragukan lagi. Olehnya, menurut dia, mahasiswa memiliki tanggung jawab menjelang Pemilu 2024, yakni dengan mengambil peran dan jangan hanya menjadi mahasiswa yang apatis atau tidak perduli.

“Secara pribadi saya menyampaikan kepada seluruh sahabat, untuk mengambil peran untuk mewujudkan keamanan dan kualitas Pemilu yang baik. Karena pada dasarnnya kita memiliki tanggung jawab, maka ayo kita jalankan tanggung jawab kita menjelang Pemilu 2024,” ujar Fadel. 

Tantangan selanjutnya, lanjut Fadel, yaitu terkait pendidikan politik yang tidak merata di kalangan masyarakat, mendorong mahasiswa untuk memberikan ruang edukasi politik mewujudkan pemilu yang aman dan berkualitas.

“Ada tiga lembaga yang bertanggung jawab dalam mewjudukan pemilu berkualitas, yakni Bawaslu, KPU, dan DKPP. Tetapi faktanya bahwa pemilu yang berkualitas tidak akan terwujud jika hanya ketiga lembaga ini yang bergerak, maka harus ada peran partisipatif masyarakat terkhusus mahasiswa dalam mewujudkan pemilu yang aman dan berkualitas,”ujar Fadel.IEA/*

Pos terkait