Mas Fais Pimpin KKJST Kota Palu

Ketua KKJST

BESUSU TENGAH, MERCUSUAR –  Kerukunan Keluarga Jawa Sulawesi Tengah (KKJST) Kota Palu telah mengusung Fais Afrianto, SH yang lebih akrab dipanggil Mas Fais, sebagai Ketua KKJST Kota Palu periode 2020- 2025.

Pria yang sehari-hari bekerja di Polda Sulteng menggantikan kepemimpinan ketua sebelumnya yang dijabat Eddy Wijono RMS,SPT mm. Melihat penampilannya yang energik, tidak salah jika dikatakan kepemimpinan KKJST saat ini berada ditangan milenial.

“Saya berterima kasih karena telah dipercayakan untuk menjadi ketua KKJST periode lima tahun mendatang, “terang Fais.

Fais juga tengah menjabat sebagai ketua Wilayah Tangan Diatas (Tda) Sultenggobar dan aktif di organisasi Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Palu,  jadi sosok melenial pun sudah tertanam pada dirinya. Olehnya seiring dengan terpilihnya dia banyak hal yang akan dibenahi antara lain melakukan pendataan anggota dengan melakukan ceklist data base.

“Mungkin awal kepengurusan ini saya melakukan pengumpulan data base sebab ini sangat penting dalam mengetahui kekuatan data dalam kerukunan ini, sehingga bisa melihat langsung kondisi semua paguyuban dari 31  paguyuban yang telah ada dalam kerukunan ini,” terang  Fais, Senin ( 14/9/2020)

Pria yang melakoni usaha warung makan dengan brand Radja Penyet“Mas Fais” itu mengatakan, selama ini pihaknya telah berkecimpung di beberapa organisasi sehingga KKJST Kota Palu bisa diajak berkolaborasi dengan organisasi dan himpunan lain yang ada di Kota Palu pada khususnya dan Sulawesi Tengah pada umumnya.

Fais berharap, ke depan KKJST Kota Palu  bisa berkembang dan memberi warna yang lebih baik dan positif di tengah tengah masyarakat Kota Palu.

“Karena suatu organisasi sudah barang tentu perlu Inovasi dan perubahan yang sudah baik menjadi lebih baik,”ucapnya. ABS

Pos terkait