Menang Versi Hitungan Cepat, Hadi – Reny Deklarasi Kemenangan

HLL
FOTO: Tim paslon Hadi – Reny, saat deklarasi kemenangan sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palu 2020-2024 mendatang, versi hitungan cepat, Rabu (9/12/2020). FOTO: RESTI ANANDA/MS

PALU, MERCUSUAR – Setelah melaksanakan proses pemungutan suara di Kota Palu, Rabu (9/12/2020), berdasarkan hasil perhitungan cepat versi lembaga survei internal Hanura dan PKB, pasangan calon (paslon) Wali Kota Palu dan Wakil Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid – dr. Reny Lamadjido unggul di angka 38 persen. Sekitar pukul 17.30 WITA, tim paslon Hadi – Reny mendeklarasikan kemenangannya markas pemenangan Hadi – Reny.

Deklarasi itu disampaikan langsung oleh Hadianto, dengan menyampaikan terima kasih kepada seluruh tim dan relawannya, yang sudah bekerja keras dalam proses pilkada ini. Dirinya juga menyebutkan, kemenangan ini merupakan kemenangan seluruh masyarakat Kota Palu.

Berdasarkan hitungan cepat internal partai yakni Trans Data, dari awal perhitungan suara hingga hampir 40 persen suara yang masuk, paslon nomor urut 02 ini, tetap berada pada angka 35 persen ke atas. Pada saat deklarasi, bahkan naik 38 persen, disusul Imelda – Arena 29,9 persen, Hidayat – Habsa 15.1 persen dan Aristan – Wahyudin 15,00 persen.

“Ini kemenangan kita semua, kemenangan seluruh masyarakat Kota Palu. Terima kasih untuk seluruh tim dan relawan yang selama ini bekerja. semoga saya dan bunda saya dr. Reny menjadi pemimpin, yang akan memajukan Kota Palu untuk kita semua,” jelasnya.

Hadi berharap kemenangan ini menjadi tekad dan jalan untuk dirinya dan dr. Reny, untuk melayani masyarakat Kota Palu dengan sebaik mungkin.

Dalam penyampaian deklarasi kemenangan tersebut, Hadianto didampangi dr. Reny, ketua koalisi, Alimuddin Ali Bau, dan sang istri, Diah Puspita dan seluruh tim dan relawan kemenangannya.

Ketua koalisi, Alimuddin menjelaskan, walaupun sudah deklarasi dengan hasil hitungan cepat, para relawan dan timses tidak diperbolehkan mengadakan konvoi dan sejenisnya, yang mengundang kerumuman.

“Karena sejak awal, tim Hadi – Reny tidak pernah membuat pelanggaran dalam proses Pilkada, dan di saat menang pun, kami tetap harus mentaati aturan dari KPU dan juga Bawaslu,” jelasnya.

Ketua Bapilu Hanura Sulteng sekaligus direktur utama Trans Data, Ikhsan Sarifuddin menjelaskan, hasil hitungan cepat Trans Data hampir sama dengan hitungan cepat paslon lainnya. Sebelumnya, Trans Data juga sudah merilis hasil survei internalnya ke seluruh kecamatan di Kota Palu, dengan hasil yang tidak jauh beda dengan hasil hitungan cepat saat ini.

“Kami yakin dengan hitungan saat ini, sudah dipastikan Hadi – Reny sebagai pemenangannya, karena suara yang masuk saat ini sudah mewakili sebagian besar kecamatan, bahkan kami perkirakan bisa naik di angka 40 persen,” jelasnya. RES

Pos terkait