TANAMONINDI, MERCUSUAR – Mendukung percepatan munuju Palu Adipura 2023, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kota (Pemkot) Palu diminta jadi contoh untuk meningkatkan partisipasi kepedulian masuarakat terhadap sampah di lingkungan sekitarnya.
Hal itu diungkapkan Sekretaris Daerah Pemkot Palu, Asri saat membuka kegiatan sosialisasi Adipura dengan tema Percepatan Menuju Palu Adipura 2023, yang digelar Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palu Rabu (8/12/2021) di ruang rapat Bantaya Kantor Wali Kota Palu.
Asri menjelaskan, meningkatkan kesadaran masyarakat untuk ikut perpartisi Menuju Palu Adipura harus dimulai dari OPD untuk memberikan contoh hidup bersih baik di lingkungan kantor maupun di lingkungan sekitarnya.
“Karna penilaian untuk mendapat Adipura, selain fasilitas umum di Kota Palu, penilaian juga akan dilakukan di beberapa kantor OPD,”ujarnya.
Lanjutnya, pihak DLH Kota Palu juga diminta memanggil seluruh kepala sekolah hingga kepala puskesmas di Kota Palu untu mengelar rapat agar lingkungan sekolah dan puskesmas di Kota Palu bisa bersih, indah dan asri.
Selain itu, DLH Kota Palu juga diharapkan bisa rutin mengelar kegiatan kerja bakti dan gotong royong di sejumlah titik di Kota Palu, terutama pasar-pasar tradisional yang sering kali menjadi titik bertumpuknya sampah.
“Jangan hanya satu atau dua kali, DLH harusnya rutin mengelar dan mengajak masyarakat untuk terbiasa memungut sampah dan gotong royong membersihkan lingkungan sekitarnya,” ujarnyai. RES