Palu Target Enam, Parmout Tujuh Kursi

NASDEM - DPD Partai Nasdem Kota Palu dan Parmout saat mendaftar caleg di KPU Senin (16/7/2018). FOTO : RESTI ANANDA/NASDEM SULTENG

MERCUSUAR – Partai Nasdem se Sulawesi Tengah (Sulteng) Senin (16/7/2018) secara serentak daftarkan calon anggota legislatif (caleg) di Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai peserta pemilihan anggota legislatif (pileg) 2019 mendatang.

Nasdem Kota Palu saat Pendafatan caleg dihadiri oleh ketua DPD Partai Nasdem Palu, Nasution Camang dan sejumlah kader yang siap bertarung pada Pileg 2019 mendatang.

Pendaftaran caleg tersebut diterima langsung oleh komisioner oleh ketua KPU Kota Palu, Agussalim Wahid secara simbolis melalui penyerahan berita acara dan langsung dilakukan pemeriksaan berkas oleh panitia untuk memastikan kelengkapan syarat-syarat pendaftaran caleg.

Nasution Camang menjelaskan, secara hasil verifikasi internal, berkas-berkas yang diajukan hari itu hampir dipastikan akan memenuhi semua syarat yang telah ditetapkan oleh KPU. Nasution juga menegaskan, selain kelengkapan syarat berkas masing-masing caleg, syarat Partai Politik (parpol) dalam menetapkan peserta calegnya pun sudah dipastikan sesuai dengan syarat ditetapkan.

“Termasuk syarat untuk melarang mantap narapida korupsi, pelecehan seksual dan narkoba untuk menjadi caleg. Jadi kami pastikan caleg-caleg Nasdem semua aman dan bersih,” ujarnya.

Sampai tahap ini, Nasdem optimis untuk memenangkan minimal enam kursi di DPRD Kota Palu dan menargetkan ketua DPRD pada Pileg 2019 mendatang. Hal ini tentu ditandai dengan kerja-kerja kader Nasdem yang langsung terjun kepada masyarakat banyak.

Demikian pula Partai Nasdem kabupaten Parmout  yang juga menargetkan tujuh kursi DPRD dari 40 kursi di DPRD kabupaten Parmout pada pemilu 2019 mendatang.

Hal ini diungkapkan Ketua DPD Partai Nasdem kabupaten Parmout, Sayutin Budianto Tongani, sesaat setelah mendaftarkan calon anggota legislatif di kantor KPUD setempat, Senin kemarin.

“Insya Allah dengan komposisi dan sebaran calon anggota legislatif yang kami ajukan saat ini, dapat memenuhi target Nasdem Parigi Moutong menang pada pemilu 2019 mendatang dengan perolehan tujuh kursi,” ungkapnya.

Kata Sayutin, target tujuh kursi bukanlah target muluk-muluk. Terget itu terlihat sangat jelas dilapangan setelah melihat intensitas konsolidasi struktur partai Nasdem kurun waktu empat tahun terakhir.RES/TIN

Pos terkait