Pelaku UMKM Diberi Penguatan Manajemen Berdaya Saing

UMKM-9aefc828

PALU, MERCUSUAR – Puluhan pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Sulteng menerima penguatan terkait manajemen pengelolaan yang berdaya saing, melalui Workshop yang diselenggarakan di Pusat Pelatihan dan Pengembangan Budidaya dan Olahan Bunga Telang dan Kelor Mitra Edukasi, di Palu, Sabtu (2/10/2021).

Pada workshop tersebut, para peserta turut menerima materi dari para konsultan dari Pusat Layanan Usaha Terpadu Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (PLUT-KUKM) Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (KUKM) Provinsi Sulteng.

Dalam sambutannya, Sekretaris Dinas KUKM Sulteng, Imran menegaskan, bahwa workshop tersebut digelar dengan tujuan utama membentuk mental para pelaku UMKM, agar dapat meningkatkan kualitas ke depannya.

“Jadi, lebih banyak kepada pembentukan mental. Secara teori memang ada semacam strategi yang dimiliki pelaku usaha agar bisa tahan banting. Karena memang harus tahan banting, jadi pelaku usaha tidak boleh cengeng, misalnya cengeng dengan modal, atau cengeng dengan produk yang tidak laku,” tegas Imran.

Imran menambahkan, peningkatan kualitas SDM pelaku UMKM sangat penting. Hal itu agar para pelaku usaha mengalami peningkatan, seperti dari mikro menjadi kecil, dan kecil menjadi menengah. Dengan itu, maka permasalahan seperti kebutuhan daerah terkait keberadaan wiraswasta dapat terpenuhi, bahkan angka pengangguran yang cukup tinggi dapat teratasi.

Menurutnya, untuk mencapai peningkatan kualitas SDM tersebut, tidak hanya menjadi tugas dari pemerintah dalam hal ini Dinas terkait yang membidangi hal tersebut. Namun juga niat dan upaya yang kuat dari para pelaku usaha.

“Kami mencari bagaimana konsep atau pola dalam melakukan pembinaan kepada UMKM. Ini tidak akan bisa, kalau hanya dinas yang jalan sendiri,” tandas Imran. IEA

Pos terkait