Pemkot Genjot Percepatan Vaksinasi

Vaksinasi-203fbd3f
VAKSINASI- Sejumlah warga, saat mengikuti vaksinasi yang dilaksanakan di Taman Gor Palu, beberapa waktu lalu. FOTO: Dok/MS

TANAMODINDI, MERCUSUAR – Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Kota Palu yang sudah masuk ke level III pekan ini, Pemerintah Kota (Pemkot) akan terus mendorong peningkatan vaksinasi di Kota Palu terutama vaksinasi lansia.

Selain diminta untuk menerapkan protokol kesehatan (prokes) ketat, masyarakat juga diminta untuk mendukung Pemkot untuk melakukan vaksinasi agar daya imun tubuh bisa terbentuk pada masyarakat Kota Palu.

Wakil Wali Kota, dr. Reny Lamadjido juga mengimbau para orang tua anak yang umur 6-11 tahun untuk tidak ragu mengizinkan anak-anaknya melakukan vaksinasi agar daya imun anak terbentuk dengan baik.

“Karena sebelum divaksin, anak-anak diperiksa dulu kesehatannya. Vaksin yabg diberikan juga sudah diuji dan baik untuk membentuk daya imun,” ujarnya.

Sedangkan untuk vaksinasi lansia, para tenaga medis telah melakukan vaksinasi door to door sebagai upaya meningkatkan vaksinasi lansia di Kota Palu.

Hingga pekan kemarin, angka vaksinasi lansia. Wawali mengakui bahwa vaksinasi untuk lansia cukup sulit untuk mengejar target dengan cepat, mengingat kondisi kesehatan lansia di Kota Palu banyak yang tidak bisa melakukan proses vaksinasi.

Apalagi, pada Rabu (16/2/2022) Kota Palu dr. Rochmat Jasin mewakili Wali Kota Palu telah mengikuti Zoom Meeting Bersama Kapolri dalam rangka Percepatan vaksinasi Covid-19 dosis lanjutan. RES

 

Pos terkait