Penundaan Pembelajaran Tatap Muka – Kemenag Palu Tunggu Edaran dari Kanwil

Ma'sum Rumi

LERE, MERCUSUAR – Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Palu menunggu surat edaran resmi dari Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenag Sulteng, terkait penundaan pelaksanaan pembelajaran tatap muka di seluruh madrasah di Kota Palu.

“Kita tinggal menunggu edaran berikutnya dari Kanwil., karena intinya, sesuai edaran dari Gubernur untuk RA, MI, MTs, MA dan Ponpes kebijakannya diserahkan langsung ke Kanwil Kemenag,” kata Kepala Kantor Kemenag Kota Palu, H. Ma’sum Rumi, saat dihubungi, Kamis (24/9/2020).

Ia menegaskan, meski masih menunggu edaran resmi dari Kanwil sebagai pegangan resmi, namun proses pembelajaran tatap muka di madrasah-madrasah di Kota Palu tetap ditiadakan terlebih dahulu. Hal itu karena kondisi penyebaran COVID-19 di Kota Palu kembali menunjukkan tren peningkatan, bahkan telah ditetapkan sebagai zona merah atau zona dengan risiko tinggi penularan.

“Mengingat kondisi Kota Palu saat ini sangat rawan, sehingga untuk pembelajaran tatap muka itu tetap ditiadakan dulu, sambil menunggu situasi dan kondisi lebih aman dari penyebaran virus. Insyaallah kami juga akan turunkan surat ke madrasah di Kota Palu untuk tidak menerapkan dulu proses pembelajaran tatap muka,” tuturnya.

Saat ini Kantor Kemenag Kota Palu juga telah menerapkan kembali kebijakan Work From Home (WFH) bagi 50 persen pegawai, dan Work From Office (WFO) bagi 50 persen lainnya secara bergantian setiap hari. Hal itu menurut Ma’sum sebagai langkah pencegahan meluasnya penyebaran COVID-19.

“Sesuai dengan petunjuk dari Kemen-PAN RB dan Kemenag kita terapkan pembagian shift masuk kantor, 50 persen WFH dan WFO,” ujarnya. IEA

Pos terkait