Permintaan Buku Tulis Meningkat

BUKU TULIS - Pedagang menata buku tulis yang dijualnya di salah satu ruas jalan di Palu, Jumat (6/7/2018). Menurut pedagang, permintaan buku tulis menjelang dimulainya tahun ajaran pendidikan baru 2018/2019 semua tingkatan sekolah meningkat hingga lebih dari 100 persen daripada hari biasa. FOTO: ANTARA

LOLU UTARA, MERCUSUAR – Jelang dimulainya tahun ajaran baru 2018/2019 yang tinggal menghitung hari, aktivitas untuk menyiapkan sejumlah peralatan sekolah, mulai marak terlihat. Di sejumlah pusat perbelanjaan dan toko-toko alat tulis, terlihat permintaan buku tulis cukup meningkat.

Seperti yang terlihat di salah satu toko alat tulis di kawasan Pasar Bambaru, Kelurahan Baru, Kecamatan Palu Barat, para orang tua bersama anaknya memadati toko tersebut untuk membeli peralatan sekolah, khususnya buku tulis. Harga yang ditawarkan pun beragam, tergantung kualitas buku, ketebalan halaman, serta merek buku tulis yang dijual. Harganya pun bervariasi antara Rp20 ribu hingga Rp40 ribu per pack.

Salah satu pembeli, Mega (39), warga Jalan Imam Bonjol mengatakan, dirinya sengaja membeli alat tulis beberapa hari jelang hari pertama kembali sekolah, karena biasanya pada hari-hari tersebut, harga buku yang dijual cenderung agak turun dari harga normal.

“Biasanya sudah ada diskon, jadi lebih murah. Apalagi buat saya yang punya dua anak yang sekolah, kalau harga buku mahal, otomatis agak kesulitan juga,” ujarnya.

Sementara itu, Abdi, warga BTN Palupi, Kelurahan Palupi mengatakan, dirinya sengaja membeli di toko tersebut, karena selain harga yang cukup terjangkau, peralatan sekolah yang dijual juga cukup lengkap.

“Di sini lumayan lengkap, jadi tidak kesana kemari lagi mencari peralatan sekolah yang lain selain buku tulis,” ujarnya.

Permintaan akan buku tulis dan peralatan sekolah lainnya ini, diprediksi akan terus mengalami peningkatan hingga Minggu (8/7/2018) atau sehari sebelum aktivitas sekolah kembali dimulai. JEF   

Pos terkait