Petugas Amankan Satu DPO Lapas

ilustrasi-tahanan-kabur

BESUSU TENGAH, MERCUSUAR – Bhabinkamtibmas Polsek Palu Barat, Aiptu Ismail Mahmud dan Babinsa, Bripka Supratman bhabinsa dan tim Satgas K5 berhasil mengamankan salah seorang pria yang merupakan DPO (Daftar pencarian Orang) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Petobo, yang belum kembali pascabencana pasa September lalu.

Awalnya petugas menerima laporan pengaduan dari masyarakat yakni seorang perempuan berinisial HN, bahwa adik sepupunya AS belum pulang – pulang selama  satu minggu, setelah ditelepon melalui HP adik sepupunya ternyata adiknya bersama pria bernama Taming, yang belakangan diketahui adalah DPO Lapas.

Saat dilakukan penggerebekan, AS ternyata disekap didalam kamar oleh Taming. “Kami bersama tim satgas berhasil mengamankan Taming dan perempuan di kamarnya pada Kamis (8/3/2019),” ujar Kapolres Palu, AKBP Mujianto, melalui Kapolsek Palu Barat, Iptu Abdul Halik.

Saat ini DPO tersebut sudah diamankan di Mapolsek Palu, guna penyelidikan lebih lanjut. IKI

 

Pos terkait