TALISE, MERCUSUAR – Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Sulteng resmi mendapatkan mobil operasional yang merupakan bantuan langsung dari Pemerintah Provinsi (Pemrov) Sulteng. Sebelumnya pada peringatan HUT PGRI, Pemprov secara resmi memberikan bantuan mobil oprasional tersebut.
Sebelumnya proses pengambilan mobil tersebut memang tidak semudah membalikan telapak tangan karena perlu mengurus berbagai administrasi yang diberikan oleh pihak Pemprov, makanya setelah adanya pencairan dana tunai, barulah pihak PGRI Sulteng membeli langsung ke pihak dealer untuk pengambilan mobil.
Ketua PGRI Sulteng, Syam Zaini mengatakan sangat bersyukur karena mobil operasional bantuan Pemrov Sulteng sudah terealisasi. “Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada pihak Pemrov terutama kepada Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura yang telah memberikan perhatian khusus kepada pihak PGRI Sulteng, dengan memberikan bantuan langsung mobil operasional. Semoga ini bisa menjadi awal kedepan untuk lebih baik,”katanya, Kamis (30/12/2021).
Memang bantuan ini memerlukan waktu agak lama karena kondisi dengan berbagai administrasinya, sementara pihak dealer juga masih kekurangan stok mobil sesuai dengan pesanan, sebab mobil sebelumnya yang sudah disiapkan tidak jadi karena terlalu lama menunggu.
“Kami sebenarnya sudah siap menunggu kedatangan mobil tersebut karena adanya kendala pengiriman dari Makassar maka tertunda. Tetapi setelah itu mereka langsung menghubungi kami untuk mengambil unit yang telah kami pesan,”terangnya.
Pihaknya juga mengatakan setelah adanya mobil itu akan membuat acara kecil-kecilan dengan mengundang seluruh pengurus PGRI untuk memberikan selama agar kendaraan ini bisa dimanfaatkan dengan baik. UTM