PKK Sulteng Hadiri Rakernas PKK Virtual

PKK

PALU, MERCUSUAR – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng), Zalzulmida Djanggola, didampingi Wakil Ketua, Mastura Labalado, serta jajaran pengurus inti lainnya, mengikuti Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PKK IX tahun 2021 secara virtual, di kantor sekretariat PKK, Senin (8/3/2021).

Rakernas yang dihadiri puluhan pengurus PKK Sulteng tersebut, tetap memperhatikan protokol kesehatan (prokes), sesuai dengan anjuran pemerintah dalam pencegah penyerabaran virus Corona (Covid-19).

Pada kesempatan itu, Ketua TP-PKK Sulteng, Zalzulmida mengemukakan, rakernas dilakukan setiap lima tahun, melalui evaluasi keadaan atau regulasi, serta aturan kebijakan dalam kelancaran kegiatan PKK.

“Kegiatan ini merupakan salah satu momen, yang biasanya ditunggu oleh para pengurus PKK se-Indonesia,” ujarnya.

Hal itu dilakukan lanjut Zalzulmida, untuk mengetahui  keadaan di lapangan yang sangat bervariasi, antara satu daerah dengan daerah lainnya, termasuk permasalahan yang dihadapi.

Dalam rakernas ini, semua permasalahan disampaikan, agar kondisi kegiatan PKK bisa berjalan dengan lancar. Ketua TP-PKK yang juga Wakil Ketua DPRD Sulteng itu berharap, dengan adanya rakernas ini, seluruh jajaran PKK mulai dari tingkat pusat, provinsi, kabupaten kota, kecamatan, desa dan kelurahan hingga ke tingkat dusun, kiranya dilakukan pembekalan yang baik.

“Karena PKK merupakan satu hal yang sangat menarik dan mempunyai kekuatan yang besar,” ujar Zalzulmida.

Zalzulmida berharap agar istri Gubernur Sulteng yang akan dating, melalui dinas terkait dapat melakukan pembinaan serta pembekalan kepada setiap istri kepala daerah, yang belum pernah menjadi pengurus PKK, melalui suatu kegiatan atau anggaran, untuk melakukan pelatihan, mulai dari provinsi hingga ke tingkat kelurahan, agar semuanya mempunyai pengetahuan tentang PKK. BOB

Pos terkait