Polres Palu Bagi-bagi Sembako

Polres Palu

BESUSU TENGAH, MERCUSUAR –   Kepolisian Resor Palu bersama Polsek Jajaran  membagikan 1.200 paket sembako kepada warga dan pengurus masjid di wilayah hukumnya. Kegiatan ini digelar untuk memperingati HUT ke 74 Bhayangkara.

Wakapolres Palu, Kompol Azis mengatakan, sembako yang dibagikan itu berupa beras. Bantuan ini diberikan kepada masyarakat kurang mampu dan pengurus masjid di wilayah Palu. Ia berharap, bantuan yang diberikan bisa membantu kebutuhan makan sehari-sehari.

“Ada kurang lebih 70 orang pengurus masjid di wilayah Barat , Timur , Selatan , Utara dan sejumlah warga  kurang mampu kita berikan bantuan sembako,”kata Azis

Sementara itu, warga dan pengurus masjid yang mendapat bantuan sembako mengucapkan rasa terima kasih dan turut mendoakan agar Kapolres Palu berserta jajaranya mendapatkan kemudahan serta kesehatan dalam menjalankan tugas. IKI

Pos terkait