Positif Covid-19 di Palu Terus Melonjak

Covid Kota Palu

 TANAMDODINDI, MERCUSUR- Kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kota Palu hingga, Rabu (20/1/2021) kembali naik, hingga kini mencapai total 1.806 kasus, dimana hari ini bertambah dengan jumlah 27 kasus atau sama dengan jumlah kasus pada 19 Januari 2021 lalu.

Jumlah 1.806 kasus terkonfirmasi hingga 20 Januari 2021, namun jumlah pasien yang sembuh juga terus bertambah dengan sebanyak 39 kasus, maka jumlah yang sembuh 1. 426 kasus dan total yang masih dirawat sebanyak 321 kasus, satu orang meninggal dunia, sehingga untuk kasus meninggal tercatat 59 orang. Demikian dikatakan, Ketua Survailence Gugus Covid-19 Kota Palu,dr. Rochmt Jasin.

Semakin hari kasus Covid-19 Kota Palu terus bertambah hingga puluhan kasus, hal ini menyebabkan rumah sakit perawatan Covid-19 tidak lagi memiliki ruangan isolasi. Pemerintah Kota Palu tidak putus-putus mengingatkan masyarakat untuk menerapkan protokol Covid-19 yakni 3 M.

Sebanyak sembilan rumah sakit setiap hari bertambah kasus yang dirawat, RS Madani merawat 60 pasien, RS Wirabuana 62 pasien, RS Undata sebanyak 48 pasien, RS Anutapura 22 pasien, RS Woodward 3 pasien, RS Bhayangkara dan RS Budi Agung 4 pasien, RS Sis Aljufri 2 pasien, sedangkan yang dalam pemantauan Puskesmas karena melakukan isolasi mandiri sebanyak 112 orang.

“Dari kasus terkonfirmasi pada hari ini (Rabu (20/1/2021) sebanyak 27 kasus, kasus ODP 6 orang dan jumlah yang dirawat 78 kasus, untuk kasus OTG 39 orang maka total dirawat untuk OTG 192 orang,” bebernya. ABS

Pos terkait