PP Pemuda Muhammadiyah, Gelar Seminar Sekolah Kader Muda Digital Moderasi Beragama

Ketua Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah, Syaltut saat memberikan sambutan pada seminar Sekolah Kader Muda Digital Moderasi Beragama dan Bernegara, Senin (2/12/2024). FOTO: VINA/MS

TALISE, MERCUSUAR – Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah menggelar Seminar Sekolah Kader Muda Digital Moderasi Beragama dan Bernegara, Senin (2/12/2024). Seminar yang mengangkat tema “Upaya Mitigasi Potensi Konflik Keagamaan yang Timbul Melalui Platform Media Digital” ini diselenggarakan di Auditorium Rektorat Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Palu. 

Seminar yang dihadiri oleh mahasiswa, aktivis, serta perwakilan organisasi kepemudaan ini, bertujuan untuk membekali generasi muda dengan pemahaman mengenai pentingnya moderasi beragama dan cara menangani potensi konflik keagamaan yang bisa muncul melalui penggunaan media digital.

Pada acara tersebut, berbagai narasumber dari bidang teknologi informasi, sosial budaya, dan agama, memberikan pemaparan tentang dampak media digital terhadap hubungan antar umat beragama dan langkah-langkah strategis untuk mencegah eskalasi konflik.

Ketua PP Pemuda Muhammadiyah yang diwakili Muhammad Syaltut, dalam sambutannya menyampaikan, media digital saat ini memiliki peran yang sangat besar dalam kehidupan sosial dan keagamaan.

Rektor Unismuh Palu, Prof. Dr. Rajindra, SE., MM menyampaikan dukungannya terhadap seminar ini. Dirinya mengatakan, seminar ini sangat bagus untuk mempersiapkan generasi muda terhadap gejolak konflik moderasi beragama. 

“Dalam moderasi beragama, sangat penting untuk saling menghargai sesama agama. Negara ini akan damai apabila agama tidak saling menyalahkan. Saya sangat mengapresiasi seminar ini, karena ini sangat bagus untuk pemuda,” ujarnya.

Acara ini juga memberikan ruang bagi mahasiswa dan OKP untuk berdiskusi dan berbagi pengalaman tentang tantangan dalam menjaga keharmonisan beragama dan bernegara di era digital. Diharapkan, melalui seminar ini, para peserta dapat menjadi agen perubahan yang dapat menyebarkan pesan-pesan positif dan membangun perdamaian, baik di dunia maya maupun dunia nyata. MG1

Pos terkait