TANAMODINDI, MERCUSUAR – Pemerintah Kota Palu, melaksanakan jalan santai Gerakan Gali Gasa (3G) yang melibatkan ratusan pelajar mulai dari SD hingga siswa SMP se Kota Palu, dimana kegiatan itu dirangkaikan dengan peringatan Hari Anak Nasional di Kota Palu. Selain jalan santai, para pelajar juga diajarkan untuk peduli lingkungan dengan memungut sampah di setiap rute yang dilewati.
Wakil Wali Kota, Sigit Purnomo Said menyampaikan bahwa kegiatan kali ini buka hanya jalan santai saja, akan tetapi ada beberapa tujuan yang ingin dicapai, khususnya bagaimana mengajak para pelajar untuk peduli lingkungan.
“Apa sih dampaknya? Ini salah satu building character (pembangunan karakter) untuk menjadi bekal dasar bagi anak-anakku sekalian, untuk menjadi apa di masa yang akan datang,” ungkap Sigit, Jumat (2/8/2019).
Wawali mengatakan, tindakan bangun pagi, sadar olahraga, bahkan sadar bersih yang dilakukan saat ini merupakan wujud dari pembangunan karakter yang dimaksud. Selain itu, menurut Wawali, di area-area tertentu yang ada di Kota Palu sudah terlihat mulai bersih, diharapkan dengan kondisi ini kesadaran masyarakat Kota Palu sudah mulai meningkat.
“Ini harus kita pelihara dan bagi siswa yang memungut sampah paling banyak, akan saya kasih hadiah,” lanjutnya.
Diakhir sambutannya, Sigit menyampaikan semoga momentum hari anak ini, seluruh pihak, khususnya orang tua dapat memberikan ruang dan waktunya demi meningkatkan kualitas pendidikan sang anak.
Wawali didampingi Asisten I bidang Pemerintahan dan Kesra, Rifani, saat melepas peserta jalan santai 3G tingkat SD dan SMP di Halaman Kantor Setda Kota Palu. ABS