TONDO, MERCUSUAR – Sehari setelah uji organoleptik pada Minggu (3/3/2019) dan sesaat setelah Pemilihan Rektor, Senin (4/3/2019), Rektor Universitas Tadulako (Untad), Prof Dr Ir Muh Basir, SE, MS, meluncurkan Untad Student Cafe (USC). USC ini menempati kantin nomor 2 di Kantin Terpadu Fakultas Kedokteran.
Dalam keterangannya, Prof Basir menyampaikan, launching itu adalah awal dari kiprah USC. USC sendiri merupakan kantin yang digawangi oleh sejumlah mahasiswa. Dalam prosesnya, produksi dan manajemen USC, dilakukan langsung oleh mahasiswa.
Berkenaan dengan itu, Prof Basir berharap, agar USC dapat dijalankan secara berkesinambungan. Hal itu agar konsep kewirausahaan di bangku kuliah dapat diterapkan, dan dapat membantu mahasiswa yang menjalankan USC.
“Kami mengapresiasi upaya ini. Semoga ini terus dijaga dan dikembangkan. Selamat atas niat, kerja keras, dan kerjasama yang ditunjukkan,” jelas Prof Basir.
Sebelumnya, Minggu (3/3/2019), Rektor Untad, Prof Dr Ir Muh Basir, SE, MS, bersama segenap jajarannya, melakukan tes organoleptik untuk bakso dan burasa produksi dan manajemen UNTAD Student Cafe (USC). Tes itu dilakukan di Kantin Terpadu Fakultas Kedokteran. JEF/*