TALISE, MERCUSUAR – Sejumlah sekolah di Kota Palu hingga kni masih melakukan penyemprotan disinfektan oleh Dinas Kesehatan Kota Palu yang berkerjasama dengan puskesmas wilayah masing-masing.
Saat ini sejumlah sekolah memang masih menunggu giliran penyemprotan disinfektan sebagai salah satu upaya dalam mencegah virus corona. Tetapi sudah banyak sekolah telah dilakukan penyemprotan disinfektan.
Kepala SDN 2 Talise, Neni Djaniri mengatakan baru saja melaksanakan penyemprotan disinfektan di sekolah olah tim kesehatan Kota Palu. “Ini sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan oleh pemerintah, makanya setelah adanya penyemprotan kami sangat lega semoga ini bisa mencegah virus corona yang memang saat ini sudah menjadi ke khawatiran seluruh masyarakat di Kota Palu,” katanya, Kamis (26/3/2020).
Tersebut pihak sekolah langsung menyiapkan seluruh ruang untuk dilakukan penyemprotan terutama kantor hingga seluruh kelas yang ada. Tak hanya itu mereka juga sudah memperbaiki seluruh fasilitas cuci tangan di sekolah yang bisa digunakan para guru sebelum masuk sekolah.
“Saat ini kami juga sudah memaksimalkan pencegahan virus corona dengan menyiapkan tempat cuci tangan kepada seluruh guru yang hingga saat ini memang masih mengikuti aktivitas di sekolah. mereka wajib mencuci tangan sebelum dan setelah pulang sekolah setiap harinya yang dikontrol langsung oleh guru di sekolah,” terangnya.
Virus corona memang saat ini menjadi persoalan internasional, khusus di Kota Palu saat ini sudah ada satu yang ternyata positif virus corona. Hal tersebut membuat seluruh pihak menjadi waspada namun diharapkan jangan sampai panik. UTM