TONDO, MERCUSUAR – SDN Tondo melaksanakan Bimbingan Teknis (Bimtek) pemanfaatan rumah belajar dan pembuatan video pembelajaran berbasis Android selama masa Pandemi Covid-19. Kegiatan itu sebagai upaya dalam memaksimalkan pembelajaran Dalam Jaringan (Daring) oleh para guru kepada para murid.
Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Kepala Disdikbud Kota Palu, Ansyar Sutiadi sekaligus memberikan materi tentang rumah belajar. Kegiatan itu diikuti oleh seluruh guru tanpa terkecuali karena mereka yang akan memberikan pembelajaran secara daring kepada para mruid selama Pandemi Covid-19.
“Kami sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh sekolah dalam rangkat meningkatkan kualitas pendidikan selama masa pandemi. Kegiatan ini sangat memberikan banyak manfaat kepada para guru terutama dalam hal pemanfaatan rumah belajar dan pembuatan video pembelajaran yang menarik untuk dipelajari oleh para murid,” kata Kepala Disdikbud Kota Palu, Ansyar Sutiadi, Selasa (28/7/2020).
Kegiatan itu bertujuan dalam rangka peningkatan kompetensi pendidik dan kependidikan yang bekerjasama dengan Rumah Belajar, mereka juga didampingi langsung oleh Duta Rumah Belajar, Emi Sunarmi. Dengan adanya pelatihan itu seluruh guru didorong untuk bisa memanfaatkan rumah belajar sebagai tempat pembelajaran para murid selama Pandemi.
“Kami sudah mengimbau kepada seluruh sekolah untuk bisa memaksimalkan persiapan sebelum menerapkan pembelajaran Daring. Makanya seluruh sekolah wajib untuk melaksanakan Bimtek ataupun pelatihan lainnya agar seluruh guru bisa lebih menguasai pembelajaran daring,”tambahnya.
Saat ini banyak aplikasi yang wajib diketahui oleh para guru dalam memberikan pembelajaran kepada para murid. Makanya untuk menguasai aplikasi tersebut guru harus bisa mengikuti pelatihan seperti saat ini. UTM