Sikola Mombine Pulihkan Traumatik Penyintas

Sikola Mombine

MAMBORO, MERCUSUAR – Yayasan Sikola Mombine terus berupaya memulihkan rasa traumatik penyintas, atas bencana alam yang terjadi pada 28 September 2018 silam. Dengan melakukan berbagai kegiatan dan pelatihan.

Dikatakana Manager Program Kemitraan Yayasan Sikola Mombine, Nur Safitri Lasibani, sejumlah kegiatan dan pelatihan yang telah dilakukan Yayasan Sikolah Mombine, diantaranya menginisiasi pelatihan psikososial dan konseling bagi perempuan penggerak di Kota Palu serta Kabupaten Sigi.

“Penguatan psikososial ini dilakukan oleh I Putu Ardika Yana, M.Psi., Psikolog (Human Achievement Consultant) dan Indri Sutrisna Widyaningsih, M.Psi. Pelatihan ini dihadiri oleh 25 orang perempuan penyintas di Huntara Mamboro, Huntara BUMN Lolu, Huntara Buluri dan Huntara Beka,”katanya belum lama ini.

Di menambahkan, berbagai kegiatan itu, dilakukan bertujuan untuk membantu penyintas agar memiliki lebih banyak harapan serta menyiapkan kehidupan penyintas, pada fase rehabilitasi dan rekonstruksi pascabencana alam yang terjadi di Kota Palu, Kabupaten Sigi dan Kabupaten Donggala yang membuat mereka harus kehilangan harta benda, tempat tinggal, mata pencahrian serta kehilangan anggota keluarga.

Ia berharap, berbagai kegiatan dan pelatihan yang telah dilakukan itu, mampu menstabilkan emosi perempuan penyintas untuk bergerak memulihkan kondisi ekonomi, sebab emosi yang tidak stabil dapat mempengaruhi kondisi fisik. AND

Pos terkait