LOLU UTARA, MERCUSUAR – Tujuh siswa SMPN 2 Palu kembali berhasil memborong berbagai prestasi gemilang, baik di tingkat Kota Palu maupun nasional. Prestasi tersebut mereka raih di bidang non akademik, di berbagai kejuaraan.
Tujuh siswa tersebut bernama Thalita Putri yang mendapatkan 6 medali, masing-masing 2 emas, 3 perak dan 1 perunggu, pada Kejuaran Renang Makassar Open. Kemudian, Adelia yang meraih 4 emas, 1 perak, dan 1 perunggu pada kejuaraan Renang Makassar Open.
Lalu Cristo Abadi, juara 1 Taekwondo under 59 kg pada seleksi Popda Tingkat Kota Palu, Nur Alisya, juara 1 Taekwondo kategori individu putri tingkat Kota Palu 2023, Nizam juara 1 top skor pada liga Kota Palu, serta Alvaro dan Exam yang lolos seleksi Popda karate.
“Kami sangat mengapresiasi para siswa yang telah berhasil meraih berbagai prestasi yang sangat membanggakan bagi sekolah. Tak tanggung-tanggung, mereka berhasil meraih puluhan medali pada tiga ajang berbeda. Makanya, kami sebagai pihak sekolah langsung memberikan penghargaan dan apresiasi kepada para siswa tersebut,” kata Kepala SMPN 2 Palu, Ramlah M Siri, Senin (20/3/2023).
Pihaknya mengatakan, dengan prestasi ini, diharapkan seluruh siswa bisa lebih semangat dan termotivasi, untuk bisa meraih berbagai prestasi di sekolah. Sebab, prestasi ini sangat penting bagi para siswa, dalam mengembangkan bakat dan minat yang mereka miliki.
“Melalui berbagai bimbingan yang baik, maka para siswa bisa meraih berbagai prestasi yang gemilang seperti ini. Makanya kami juga memberikan apresiasi kepada seluruh guru pembina dan pelatih, yang telah berkerja keras, dan khususnya orang tua, yang telah memberikan dukungan penuh terhadap prestasi anak mereka masing-masing,” terangnya.
Pihaknya mengatakan, sekolah akan terus memberikan dukungan kepada para siswa, yang akan mengikuti pertandingan dan berbagai ajang, agar bisa meraih prestasi yang lebih baik. UTM