PALU, MERCUSUAR – Suzuki Motor Indonesia menunjukan keseriusannya di pasar sepeda motor tanah air, khususnya segmen di kelas 150 cc dengan meluncurkan beberapa produk. Bila sebelumnya ada GSX S 150 dan GSX R 150, yang terbaru, Suzuki meluncurkan GSX-150 Bandit. Ya, seperti namanya, motor anyar Suzuki ini hadir dengan tampilan berbeda dibanding model sebelumnya.
Motor ini hadir dengan tipe bodi naked serta beberapa pembeda dibagian sasisnya. Motor ini mengadopsi nama “Bandit”. Diadopsinya nama tersebut dengan harapan GSX-150 Bandit bisa bersaing dengan rival–rivalnya demi memberikan kendaraan roda dua terbaik bagi masyarakat Indonesia.
“Sudah sejak lama Suzuki dikenal mempuni melalui produknya, Satria FU di kelas bermesin 150 cc. Motor ini laris manis hingga kini. Secara tidak langsung meneguhkan posisi Suzuki sebagai raja dari kelas 150 cc,” ujar POW PT Sinar Galesong Mandiri Sulteng, Iskandar.
Secara spesifikasi, motor ini menggunakan mesin yang sudah cukup lumrah di pasaran, water-cooled 4-tak dengan satu silinder. Untuk transmisinya menggunakan enam tingkat percepatan manual. Teknologi DOHC empat katup membuatnya hemat dalam segala kondisi.
Mesin ini menghasilkan topspeed yang cukup tinggi, 129km/h sampai 140km/h, cukup tinggi untuk sebuah sepeda motor dengan karakter mesin overbore.
Bahkan dalam beberapa tes internal, GSX-150 Bandit ini diklaim memiliki tingkat konsumsi bahan bakar yang cukup efisien, satu liter bensin bisa digunakan untuk jarak mencapai 49kilometer dalam sekali perjalanan.RES