TONDO, MERCUSUAR – Plt. Asisten 1 bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Kota Palu, Muhamad Akhir Armansyah, menghadiri Tablig Akbar, Minggu (27/3/2022) di Ponpes Mahasiswa Liwa’ul Haq, Jalan Untad 1 Vatutela.
Akhir Armansyah menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Yayasan Liwa’ul Haq yang telah menyelenggarakan Tablig Akbar bertema “Meraih Keberkahan Ramadan.” Menurutnya tujuan utama penyelenggaraan Tabligh Akbar ini adalah untuk lebih mengingat dan meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT dan meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjalankan syiar Islam dalam kehidupan sehari-hari.
“Khususnya dalam menyambut Ramadan semoga kita meraih keberkahannya,” ucapnya.
Melalui pelaksanaan kegiatan ini, katanya Ia berharap mampu menyediakan wadah positif bagi masyarakat Kota Palu dalam peningkatan persatuan menuju kebaikan serta dapat membentengi diri dan memfilter informasi yang saat ini mudah sekali untuk diakses.
“Sehingga tercipta generasi penerus bangsa yang senantiasa menjunjung tinggi ukhuwah Islamiyah serta mempererat silaturahmi dan persaudaraan,”ungkapnya.
Ia juga mengimbau agar kegiatan syiar Islam dan kegiatan keagamaan lainnya hendaknya harus selalu ditingkatkan, guna menciptakan tatanan masyarakat yang harmonis, beradab, dan penuh kedamaian di Kota Palu. RES