PETOBO, MERCUSUAR – Ketua Bhayangkari Pusat, Tri Suswati Karnavian memberikan bantuan sembako kepada korban gempa bumi dan likuifaksi di Petobo. Kegiatan sosial ini disambut antusias warga di hunian sementara (Huntara).
Ia memberikan bantuan berupa mie instan, susu, sarung, beras dan makanan pokok lainnya. Bantuan merupakan bentuk kepedulian atas musibah yang menimpa Kota Palu pada 28 Semptember 2018 lalu.
Tri Karnavian mengatakan, bantuan yang diberikan memang tidak seberapa, namun ia berharap bisa meringankan beban mereka yang tertimpa bencana. “Semoga bantuan ini bisa meringankan beban para korban,” katanya.
Selain memberikan bantuan, istri dari Kapolri, Jenderal Polisi Tito Karnavian juga memberikan trauma healing bagi anak- anak korban gempa. Ia juga memberikan bingkisan kepada semua anak-anak yang ada di Huntara.
Tri juga memberikan edukasi tentang sampah kepada anak-anak agar tidak membuang sampah sembarangan. IKI