TALISE, MERCUSUAR – Trimedia Grup yang menaungi beberapa perusahaan media cetak seperti Harian Umum Mercusuar dan Harian Umum Sulteng Raya, menyalurkan bantuan kemanusiaan untuk korban bencana alam gempa bumi di Sulawesi Barat (Sulbar).
Bantuan tersebut diserahkan ke Posko Induk Bantuan di Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Palu, yang diterima langsung salah satu penanggungjawab Posko Abdul Rahman, Senin (18/1/2021).
Pimpinan Perusahaan Harian Umum Sulteng Raya, Suyanto, mewakili Pimpinan Umum Tri Media Group, Tri Putra Toana, mengatakan, sebagai masyarakat Sulawesi Tengah, khususnya warga Kota Palu yang pernah dilanda bencana alam telah merasakan betapa sulitnya di hari-hari awal pascabencana, di hari-hari sulit itu masyarakat Sulawesi Barat lah yang pertama datang mengulurkan tangannya membantu masyarakat terdampak bencana.
“Saat ini masyarakat Sulawesi Barat dilanda bencana, kini giliran kita yang harus membantu mereka,” ujar Suyanto.
Lebih lanjut kata Suyanto, bangsa Indonesia saat ini, diawal tahun diuji dengan berbagai macam bencana, belum tuntas bencana non alam Covid-19, datang lagi bencana gunung meletus, banjir, gempa bumi, belum lagi peristiwa pesawat Sriwijaya Air.
Tentu kata Suyanto, tidak bisa hanya diserahkan penangananya kepada pemerintah, namun harus ada keterlibatan masyarakat. “Sebagaimana yang kita alami di akhir tahun 2018 silam, bukan hanya pemerintah yang terlibat, namun juga masyarakat dan NGO, bahu-membahu membantu kita di sini, tentu masyarakat Sulbar juga membutuhkan itu,”ujarnya lagi.
Suyanto berharap, semoga apa yang telah diberikan itu dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak di Sulbar. “Jumlahnya memang sedikit, tapi semoga dengan itu bisa meringankan beban saudara-saudara kita di Sulbar,” harapnya. UTM