PALU, MERCUSUAR – Wakil Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), Ma’mun Amir, didampingi Plt. Kepala Bappeda Sulteng, Suandi, serta Staf Ahli Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Mohammad Nizam, melakukan kunjungan ke Dinas Pemuda dan Olah Raga, Dinas Pengendalian Lingkungan Hidup, serta Dinas Pangan dan Holtikultura, Kamis (26/8/2021).
Dalam kunjungannya ke setiap OPD di lingkup Pemprov Sulteng, wagub selalu menekankan soal disiplin Aparatur Sipil Negara (ASN), agar tetap menjadi perhatian utama.
Ia menegaskan agar capaian pelaksanaan program dan kegiatan, harus menjadi perhatian serius Organisiasi Perangkat Daerah (OPD), walaupun dalam situasi pandemi seperti saat ini.
“Karena capaian program dan kegiatan pemerintah daerah, sangat berdampak pada pertumbuhan pembangunan dan perekonomian daerah,” tegas wagub.
Pada kesempatan itu, wagub menyampaikan agar Dinas Pengendalian Lingkungan Hidup memberikan dukungan perizinan kajian lingkungan pembangunan stadion olah raga dan pembentukan bank sampah, serta melakukan pembinaan untuk daur ulang sampah, agar dapat memberikan manfaat bagi masyarakat.
Ia meminta agar kemudahan perizinan lingkungan hidup dapat dipermudah, walaupun demikian, harus sesuai dengan ketentuan perundang – undangan yang berlaku. Wagub menyebutkan, selalu posisikan bahwa peran provinsi sebagai pihak yang membantu dan memberikan fasilitas.
Dalam kunjungannya itu, wagub dan rombongan disambut langsung Kadis DPLH Sulteng, Sadli Lesnusa dan jajaran Dinas DPLH. BOB