TONDO, MERCUSUAR – Universitas Tadulako (Untad) menerima kunjungan dari Wakil Menteri Pekerjaan Umum (PU) RI Diana Kusumastuti, Rabu (11/12/2024). Kunjungan ini bertujuan untuk melakukan evaluasi dan monitoring terhadap pembangunan embung yang sedang berlangsung di kampus Untad.
Dalam kesempatan tersebut, Rektor Untad, Prof. Dr. Ir. Amar, S.T., M.T., IPU., Asean Eng, menjelaskan berbagai aspek terkait pembangunan embung, termasuk perencanaan program yang akan dilaksanakan di area tersebut. Penjelasan ini diharapkan dapat memberikan gambaran yang jelas mengenai manfaat dan tujuan dari proyek pembangunan embung tersebut bagi lingkungan kampus.
Selain itu, Rektor Untad juga mengajak Wakil Menteri PU untuk berkeliling melihat gedung rektorat Untad yang telah hampir selesai dalam proses perbaikan dan pembangunan. Kunjungan ini menunjukkan komitmen Universitas Tadulako dalam meningkatkan fasilitas pendidikan dan infrastruktur yang mendukung kegiatan akademik serta non-akademik di Untad. */JEF