TANAMODINDI,MERCUSUAR – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menyampaikan apresiasi kepada pejuang program Kota Tanpa Kumuh (Kotaku). Kerja yang dibangun ke depan kerja secara simultan dan kerja bersama, untuk pekerjaan infrastruktur pada kawasan yang betul betul bisa tertangani dengan baik.
“Kita ingin mengandeng semua pihak termasuk salah satunya dari program Kotaku. Kita ingin terbuka dan pencapaian kerjasama bisa tercapai. Perencanaan pembangunan di kota palu dapat tertangani dengan baik mulai dari yang terkecil,”ujar wali kota, saat pertemuan sekaligus silaturahim dengan tim program Kotaku, di ruang kerjanya, Senin (8/3/2021).
Hadianto menginginkan wajah Kota Palu terintegrasi melalui urban planning yakni proses perencanaan dalam pembentukan, penataan dan pembangunan suatu kota.
Dalam kesempatan tersebut Koordinator Program Kotaku, Tasrif Siarra menyerahkan buku panduan Kotaku serta progres penanganan Kotaku yang tengah berjalan. Dalam Rapat tersebut hadir pula Kadis Pekerjaan Umum (PU) Kota Palu, kadis Tata Ruang dan Kadis Perumahan.
Program Kota Tanpa Kumuh (Kotaku) merupakan salah satu upaya untuk mempercepat penanganan permukiman kumuh di perkotaan. Dimana dalam pelaksanaannya menggunakan platform kolaborasi antara pemerintah pusat, pemerintah provinsi, kota/kabupaten, masyarakat dan stakeholder lainnya dengan memposisikan masyarakat dan pemerintah kabupaten/kota sebagai pelaku utama (nakhoda). ABS