PALU, MERCUSUAR – Wali Kota Palu melantik dan mengambil sumpah jabatan pejabat fungsional pengawas sekolah dan kepala sekolah dilingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Palu pada Jumat (9/6/2023) di ruang Bantaya Kantor Wali Kota Palu.
Pegawas sekolah dan kepsek dilantik sebanyak 47 orang diantaranya pengawas TK sebanyak 4 orang, pengawas SD sebanyak 5 orang, kepala SD sebanyak 23 orang, dan kepala SMP sebanyak 3 orang.
Wali Kota Palu menekankan kepsek yang baru dilantik mampu menciptakan managemen yang baik di lingkungan sekolah kepada seluruh pengawai dan tenaga pendidik.
“Kepala sekolah harus menjadi manajer yang baik, agar tercipta tim yang baik dan solid,” ujarnya.
Wali Kota juga meminta para kepsek untuk tidak main main terhadap dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS), dia meminta kepsek harus terbuka dalam penggunaan dana BOS.
“Jangan sampai penggunaan dana BOS hanya kepsek dan bendahara yang tau,” tekanannya.
Seluruh kepsek juga diminta untuk mencintai anak didiknya seperti anak sendiri, harus sabar dan mampu mengayomi seluruh anak didik di sekolah.
Beberapa kepsek yang datang terlambat terpaksa batal dilantik. Hal itu sesuai instruksi wali kota, karena dinilai tidak mampu mendisplinkan waktu sebagai tenaga pendidik. RES