BIROBULI SELATAN, MERCUSUAR – Sebuah rekaman CCTV yang memperlihatkan aksi pencurian di sebuah kios sembako di salah satu warung di Palu.
Video berdurasi singkat yang diunggah oleh salah satu akun Facebook, terlihat seorang wanita nekat mencuri satu karung beras saat sedang membeli telur.
Peristiwa ini diketahui terjadi di sebuah kios sembako di Jalan Dewi Sartika, Jumat (11/7/2025). Dalam rekaman CCTV, pelaku tampak mengenakan baju berwarna abu-abu dan rok pink.
Ia awalnya datang dan membeli satu rak telur dari penjual. Penjual yang melayani kemudian meletakkan telur di atas tumpukan karung beras.
Saat penjual membalikkan badan untuk mengambil sesuatu, pelaku dengan cepat mengambil satu karung beras berukuran 5 kilogram yang berada di susunan beras.
Usai aksinya, wanita tersebut segera pergi tanpa menimbulkan kecurigaan.
Video aksi pencurian ini pun menuai komentar beragam reaksi dari warganet. Banyak yang menyangkan tindakan pelaku, ada pula yang menyorot kemungkinan motif ekonomi.
Hingga saat ini, belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian terkait kejadian ini. Pemilik kios juga belum diketahui apakah akan melaporkan peristiwa tersebut secara hukum atau tidak. IKI