Delapan Penyabung Ayam Diamankan Aparat

FOTO SABUNG AYAM

MOROWALI, MERCUSUAR – Jajaran Polres Morowali, BKO Polres Banggai, Brimob, dan TNI dari Kodim 1311/Morowali, menggelar razia pasca bentrok di Kecamatan Bahodopi, Senin (05/11/2018).

Alhasil, delapan orang yang diduga pelaku judi sabung ayam, dua di antaranya perempuan, digelandang ke Posko Penjagaan Desa Bahomakmur.

Kapolres Morowali, AKBP Dadan Wahyudi, S.IK, M.Crime mengatakan, operasi serupa akan terus dilaksanakan dan tak hanya di wilayah Kecamatan Bahodopi.

“Operasi ini sudah beberapa hari dilaksanakan, dan akan terus kita lakukan tidak hanya di wilayah ini saja. Hasil operasi tadi, ada delapan orang yang diduga pelaku judi sabung ayam, kami amankan dan segera menjalani pemeriksaan, ada satu ekor ayam yang sudah mati yang kami temukan di lokasi. Dari delapan orang ini, dua di antaranya adalah perempuan,” ungkapnya.

Sementara, Kasdim 1311/Morowali, Mayor Inf Arifin Rito Wibowo yang juga turun memback up Kepolisian menegaskan, segala bentuk perjudian, prostitusi, peredaran miras, atau narkoba harus ditindak tegas dan menyerahkannya kepada pihak Kepolisian, karena konflik dua kelompok warga yang terjadi belum lama ini diduga dipicu dari mabuk miras.

Sejumlah posko aparat gabungan masih disiagakan di sekitar lokasi kejadian meskipun kondisi sudah mulai kondusif. BBG

 

Pos terkait